DAERAH

Depri-Amin : Insan Pers Harus Ambil Peran Dalam Pembangunan

166
×

Depri-Amin : Insan Pers Harus Ambil Peran Dalam Pembangunan

Sebarkan artikel ini

BOLMUT,dotNews.id – Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2022, menjadi momentum sakral bagi kalangan wartawan, di seluruh Indonesia. Hal ini pun disikapi Bupati Drs Hi Depri Pontoh, dengan mengajak para pewarta khususnya yang bertugas di wilayah Kabupaten Bolmong Utara (Bolmut), untuk menjadikan HPN sebagai momentum penguatan peran jurnalis selaku penghubung jembatan sekaligus ujung tombak ekonomi kerakyatan berbasis digital. “Sesuai dengan tema yang diangkat pada HPN kali ini yakni “Pers Menguatkan Ekonomi Kerakyatan Berbasis Digital” sebagai sebuah fenomena yang tengah mengemuka di Indonesia,” ujar Depri, kepada awak media ini, Rabu (09/02/22).

Menurutnya, para jurnalis yang mendapat penugasan atau Kepala Biro di Bolmut, pemerintah daerah mengajak untuk mengambil peran dalam pembangunan ekonomi di daerah. “Selamat memperingati HPN bagi teman-teman pers sekalian, dan tetaplah menjadi garda terdepan dalam merawat semangat kebhinekaan serta menjaga nilai-nilai kebangsaan dalam masyarakat,” ucapnya.

Senada disampaikan Wakil Bupati Bolmut Amin Lasena mengatakan, insan pers di Bolmut dituntut untuk menjadi agen pelurus informasi.

Ia berharap, wartawan cetak dan elektronik yang bertugas di Bolmut menyajikan pemberitaan secara berimbang atau cover both side. “Insan pers harus melibatkan diri dalam percepatan program pembangunan di Kabupaten Bolmut melalui buah karya tulisan-tulisan yang memberikan dampak positif bagi masyarakat,” pungkas Lasena.

(rap)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *