POLITIK

Pekan Depan Dua Nama Calon Bupati-Wabup PPP Bolmut, Mendarat di Meja DPP

640
×

Pekan Depan Dua Nama Calon Bupati-Wabup PPP Bolmut, Mendarat di Meja DPP

Sebarkan artikel ini
Pengurus dan Kader DPC PPP Kabupaten Bolmut.

DOTNEWS.ID Bolmut – Tak banyak nama calon bupati dan wakil bupati Bolmong Utara (Bolmut) yang disiapkan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dalam menghadapi pertarungan kepala daerah di Bolmut.

Terinformasi hanya ada dua nama calon bupati dan wakil bupati yang sudah disiapkan partai besutan Muhamad Mardiono itu.

Tak tanggung-tanggung kedua nama calon ini pun telah siap untuk disampaikan ke Dewan Pengurus Pusat (DPP) berdasarkan hasil
musyawarah tingkat DPC dan DPW PPP Sulut.

“Sudah final di tingkat DPC dan DPW, Insya Allah jika tidak ada aral melintang, pekan depan akan kita bawa langsung ke Dewan Pengurus Pusat PPP,” kata Ketua DPC PPP Bolmut, Moh. Sidik Binol, kepada awak media ini, Jumat (26/7/2024).

Dikatakannya kedua nama yang akan diusulkan ini sudah dipatenkan siapa calon bupati dan siapa calon wakil bupati yang akan bertarung nanti di pemilihan kepala daerah Kabupaten Bolmut tahun 2024.

“Tentunya dengan berbagai masukan dan saran serta ikhtiar seluruh pengurus dan kader PPP Bolmut, Allhamdulilah semuanya menyetujui kedua nama calon ini,” ujar Sidik.

Disinggung siapa saja nama calon yang akan diusulkan PPP, Sidik menjawab belum saatnya, nanti setelah kembali dari Jakarta akan langsung kita sampaikan dan deklarasikan.

“Pastinya kedua nama ini memiliki peran penting tentang bagaimana arah peningkatan Bolmut di berbagai aspek dalam lima tahun kedepan nanti,” tandasnya.

Sementara itu, salah satu kader PPP Bolmut, Mohamad Aditya Pontoh (MAP) yang digadang-gadangkan kans kuat diusung partai berlambang Ka’bah itu sebagai calon bupati Bolmut ketika ditanya wartawan mengatakan, belum berpikir sejauh itu. Pun demikian tandas Adit sapaan akrabnya, jika itu sudah menjadi takdir lewat amanat partai dirinya mengaku siap untuk mengemban amanah tersebut.

“Allhamdulilah hingga saat ini belum ada konfirmasi resmi dari partai terkait nama saya yang akan di usung sebagai calon bupati. Kita lihat saja nanti perkembangannya seperti apa. Yang jelas sebagai kader partai yang taat akan perintah saya harus siap menerima setiap keputusan DPP PPP,” tutup Adit dengan senyuman khasnya.(rap)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *